Berikut 3 Jenis Kerja Part Time Yang Bisa Kamu Lakukan Secara Online!

0 Replies, 5308 Views

[Image: 3%2BJenis%25C2%25A0Kerja%2BPart%2BTime%2...e%2521.png]

Kerja part time seringkali dianggap sebagai biang keladi utama pengganggu waktu belajarmu dibangku kuliah. Banyak orang yang beranggapan bahwa jika kamu mengambil kerja part time saat masih berstatus sebagai mahasiswa atau mahasiswi, hal itu justru akan mengikis semangat belajarmu dan membuatmu semakin malas meneruskan perjalanan kuliahmu. Namun benarkah demikian? jawabannya bisa ya dan bisa juga tidak. Jika kerja part time yang kamu lakoni makin lama justru mengambil porsi yang cukup besar dalam rutinitas keseharianmu, bisa jadi itu akan berdampak buruk pada studi kuliahmu. Namun, bagaimana jika sebaliknya? bagaimana jika kerja part time yang selama ini kamu lakoni memang hanya kamu anggap sebagai pengisi waktu luang saat sedang libur atau tidak ada jam perkuliahan saja?

Nah, disinilah kamu dituntut untuk lebih selektif dalam memilih jenis pekerjaan paruh waktu yang hendak kamu ambil. Agar jangan sampai, niatmu untuk sekedar mencari pengalaman dan uang jajan tambahan justru berujung pada mangkraknya jumlah sks yang kamu ambil di semester-semester berikutnya.

Lantas adakah jenis kerja part time yang bisa kamu lakukan secara remote atau online, di jam-jam yang juga bisa kamu tentukan sendiri? Jawabannya, ada.

Berikut 3 jenis kerja part time yang bisa kamu lakukan secara online di jam-jam yang bisa kamu tentukan sendiri:

1. Virtual Assistant (Asisten Virtual)

[Image: Kerja%2BPart%2BTime%2BSebagai%2BVirtual%...l%2529.png]

Terdengar cukup asing memang, namun kenyataannya jenis pekerjaan yang satu ini memang betul-betul ada, dan cukup banyak dibutuhkan, terutama untuk mengurusi hal-hal yang berhubungan dengan social media. Tugasnya pun bisa dibilang cukup beragam, mulai dari melakukan update konten secara berkala di beberapa platform media sosial, menanggapi berbagai komentar dan pesan yang masuk ke akun-akun media sosial tersebut, hingga melakukan re-tweet, re-share, maupun re-post untuk memicu terjadinya engagement yang dapat menguntungkan bagi akun media sosial yang kita kelola. Dan kabar baiknya, kamu hanya membutuhkan desktop pc, laptop ataupun sebuah gadget yang dapat terhubung dengan koneksi internet untuk melakukan pekerjaan yang satu ini. Dan jam kerjanya pun bisa dibilang cukup fleksibel, karena kamu bahkan bebas untuk menegosiasikannya dengan bos-mu yang juga hanya akan memberikan brief melalui e-mail, WhatsApp, Skype, atau media online lain yang bisa mempertemukan kalian secara daring. 

2. Admin online shop atau marketplace

[Image: Kerja%2BPart%2BTime%2BSebagai%2BAdmin%2B...tplace.png]

Sebelas dua belas dengan profesi pertama tadi, profesi inipun hanya menuntutmu untuk memliki sebuah gadget dan koneksi internet yang stabil. Tugasmu pun bisa dikategorikan cukup mudah, kamu hanya perlu membalas setiap pesan dan diskusi produk yang masuk, melakukan update produk, serta memantau stok atau ketersediaan barang dari masing-masing produk yang bahkan bisa kamu pantau secara otomatis melalui google docs. Mudah bukan? Yap, namun kamu dituntut untuk dapat selalu ramah pada setiap calon customer. Bahkan jika ada komplein yang masuk, kamu pun wajib mengurusnya se-profesional mungkin, sambil menunggu solusi terbaik dari atasanmu. 

3. Content Writer Untuk sebuah Website

[Image: Kerja%2BPart%2BTime%2BSebagai%2BContent%...ebsite.png]

Dan bagi kamu yang hobi menulis, kesempatan untuk menjadi content writer atau contributor bagi sebuah website pun terbuka dengan cukup lebar bagimu. Persyaratan yang harus kamu penuhipun bisa dikatakan cukup mudah. Kamu hanya perlu memahami seluk beluk platform blogging seperti wordpress dan blogspot, serta mampu mengoperasikannya melalui admin panel yang tersedia, dan mempublish artikel sesuai dengan brief yang diminta. Oiya, untuk profesi yang satu ini, tingkat pemahamanmu tentang riset keyword dan jenis artikel yang SEO friendly bisa menjadi nilai lebih yang akan mempengaruhi besaran gaji yang akan kamu terima. 

Nah, itulah 3 jenis kerja part time yang bisa kamu lakukan secara online, tanpa perlu menganggu jadwal perkuliahanmu. Tertantang untuk melakoninya? Let's go!
(This post was last modified: 02-20-2019, 01:44 PM by djnand.)



Users browsing this thread: 1 Guest(s)