Ingin Berlibur ke Singapore Bersama Keluarga? Yuk, Intip dulu Destinasi Berikut Ini!

0 Replies, 4692 Views

[Image: Singapore02.jpg]
Sumber gambar: www.refreshapts.com

Menghabiskan akhir pekan ataupun cuti lebaran bersama orang terdekat tentu menjadi dambaan setiap orang. Terlebih bagi mereka yang sangat sibuk dan jarang sekali memiliki waktu luang untuk berkumpul dengan teman, sahabat, maupun keluarganya. Tidak bisa disalahkan memang, karena tingkat kebutuhan ekonomi yang semakin tinggi ditambah fluktuasi harga barang yang cukup signifikan, mau tidak mau pasti memaksa siapapun untuk bekerja lebih ekstra dari biasanya untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Terlebih bagi mereka yang sudah berkeluarga dan memiliki anak dengan beban pengeluaran yang tentu jauh lebih tinggi.

Itu sebabnya, libur akhir pekan maupun cuti hari raya, seperti Lebaran ataupun Natal dan Tahun Baru menjadi momen yang sangat dinanti-nantikan dan sangat sayang untuk dilewatkan begitu saja. Nah, untuk Anda yang masih bingung dan belum tahu hendak menghabiskan akhir pekan maupun cuti hari raya Anda dimana, Singapore mungkin bisa menjadi salah satu destinasi menarik yang dapat Anda tuju.

Negara tetangga yang juga berbatasan laut dengan Indonesia ini, menyimpan begitu banyak wahana hiburan keluarga yang tentu akan sangat cocok untuk dikunjungi bersama keluarga, teman maupun kerabat dekat Anda. Beberapa wahana hiburan keluarga yang wajib untuk Anda kunjungi,. antara lain:

1. Merlion Park, Esplanade dan Marina Bay Sands

[Image: merlion_park_2.jpg]
Sumber gambar: worldtoptop.com

Salah satu hal wajib yang biasa dilakukan oleh semua orang ketika mengunjungi Singapore adalah mengabadikan momen liburan mereka dalam bentuk foto. Entah itu selfie sendiri, maupun bersama teman dan keluarga di Merlion Park. Alasannya jelas agar ketika ditanya sesampainya di Indonesia nanti, Anda bisa menunjukkan bukti bahwa Anda benar telah menghabiskan liburan Anda di Singapore. Karena tentu tidak akan ada lagi yang menyangkali liburan Anda setelah melihat foto Anda bersama maskot singa di Merlion Park. Selain alasan lainnya yang jauh lebih masuk akal, yaitu view atau pemandangannya yang memang sangat indah dan beragam. Yap, beragam, karena selain bisa berfoto dengan maskot singa di Merlion Park, Anda juga bisa berfoto dengan banyak pemandangan lain seperti Esplanade dan Marina Bay Sands. Menarik bukan? So, jangan sampai terlewat untuk mengunjungi tempat yang satu ini.

2. Universal Studios Singapura

[Image: Universal.Studios.Singapore.original.15994.jpg]

Siapa sih yang gak tau tempat yang satu ini hehe... iklannya aja dimana-mana. Yap, mengunjungi Singapore juga belum lengkap jika belum mengunjungi USS alias Universal Studios Singapura. Karena destinasi wisata yang satu ini merupakan taman bermain terbesar di Singapore, dengan banyak sekali wahana permainan yang tentunya akan membuat Anda betah untuk berlama-lama didalamnya.

3. Gardens by The Bay

[Image: Gardens%2Bby%2Bthe%2BBay%2BVisual%2B3.la...0_529.jpeg]
Sumber gambar: www.priceless.com

Dibangun diatas lahan seluas 101 hektar, membuat Taman Indoor terbesar di Singapore dan Asia Tenggara ini, menjadi salah satu tempat yang wajib untuk Anda kunjungi. Sesuai namanya, ditempat ini Anda akan disuguhkan pemandangan khas Mediterania. Seperti tumbuh-tumbuhan hutan tropis dan varian bunga dari seluruh belahan dunia, yang terbagi kedalam 2 konservatori, yaitu Flower Dome dan Cloud Forrest. Untuk melihat pemandangan yang lebih maksimal disarankan untuk mengunjungi tempat ini pada malam hari.

4. S.E.A. Aquarium

[Image: sea-aquarium.jpg]
Sumber gambar: sgtravelinfo.com

Khusus untuk Anda yang hobby berenang, snorkling maupun diving untuk menikmati keindahan biota laut, S.E.A. Aquarium mungkin bisa menjadi salah satu tujuan wisata Anda. Untuk Anda yang suka main air silahkan ajak teman maupun keluarga anda ke Adventure Cove Waterpak, dan untuk Anda yang gak hobby basah-basahan tenang, karena S.E.A. Aquarium juga menyediakan paket wisata lain yaitu “The Ocean Dreams Sleepover Experience”, sesuai namanya Anda bisa tidur bareng ribuan biota laut dimalam hari. Untuk Anda yang hobby Aquascape mungkin Anda bisa menemukan banyak inspirasi menarik setelah pulang dari tempat ini.

5. Singapore Science Centre

[Image: SSC.jpg]
Sumber gambar: jalanjajansingapura.com

Nah, untuk Anda yang ingin berlibur sekaligus belajar, silahkan kunjungi tempat yang satu ini. Banyak contoh metode pembelajaran Science yang pastinya akan membuat Anda dan anak-anak takjub dan semakin cinta dengan Ilmu Pengetahuan Alam. Btw, Indonesia juga punya Taman Pintar lho, yang tepatnya berada di Yogyakarta.

6.Jurong Bird Park, Singapore Zoo, River Safari & Night Safari

[Image: singapore-zoo.jpg]
Sumber gambar: seanyoungblog.com

Untuk Anda yang rindu dengan suasana kebun binatang, 4 destinasi wisata tersebut wajib untuk Anda kunjungi. Jangan lupa ajak anak-anak Anda untuk mengenal dan melihat langsung pertunjukan dari beragam jenis Fauna lucu nan menggemaskan disana. Tapi ingat, jangan terlalu dekat dengan hewan buas.

Cukup banyak bukan? sebenarnya masih ada lagi sih yang lain, seperti berpetualang alam menyusuri Mandai Mangroves ataupun Pulau Ubin, tapi tetap sesuaikan dengan budget liburan Anda, karena selain berlibur Anda tentu butuh makan dan tempat bermalam bukan?

[Image: Bugis%2BStreet.jpg]
Sumber gambar: travvelsized.com

Untuk masalah makan murah, Bugis street & Little India, bisa Anda tuju.

[Image: Family%2BHotel%2BSingapore.png]

Dan untuk masalah hotel murah di singapore, saran saya lebih baik lakukan perbandingan harga terlebih dahulu dan jika memungkinkan lebih baik lakukan reservasi secara online, agar setibanya di Singapore Anda tidak banyak menghabiskan waktu hanya untuk melakukan reservasi Hotel.

Berhubung tema kita tadi adalah liburan keluarga alias family vacation, maka carilah juga hotel murah di singapore yang menyediakan fasilitas family room. Karena tentu Anda bisa merasakan nuansa kekeluargaan yang lebih intim di Hotel yang menyediakan family room.

Sebagai referensi Anda bisa membandingkan harga bahkan melakukan reservasi online melalui, MisterAladin.com, kenapa Mister Aladin? karena selain aman dan terpercaya, Anda juga bisa berkonsultasi dengan Customer Service mereka yang sangat ramah dan tentunya siap membantu Anda memilih hotel murah di singapore sesuai dengan budget liburan Anda.

Jika semua sudah dipersiapkan matang-matang, let's go and make a happy vacation on singapore Smile



Users browsing this thread: 1 Guest(s)