Siaga dalam Menghadapi Penyakit

0 Replies, 3709 Views

[Image: Siaga%2Bdalam%2BMenghadapi%2BPenyakit.png]

Ketika musim penghujan tiba, bisanya virus-virus, bakteri, dan sumber penyakit mulai bertebaran dan menyebabkan timbulnya penyakit. Sebelum penyakit-penyakit tersebut menyerang, sebaiknya kita harus siap dan siaga dalam menghadapinya. Berikut adalah tips dan kiat-kiat bagaimana cara untuk siaga menghadapi musim penyakit.

Tips Mencegah Penyakit

1. Flu dan Alergi

[Image: Flu%2Bdan%2BAlergi.png]

Ketika Anda terkena flu, aktivitas Anda tentu saja akan sangat terganggu. Ternyata cara untuk mencegah penyakit flu menyerang tubuh sangatlah simpel. Cukup dengan istirahat yang cukup, minum air putih yang cukup, makan empat sehat lima sempurna, serta kurangi begadang.

Untuk menghindari timbulnya gejala alergi. Anda tentunya perlu tahu apa jenis alergen untuk Alergi Anda. Misalnya Anda alergi terhadap debu. Anda dapat menanggulanginya dengan rajin membersihkan rumah. Dengan cara-cara demikian, Anda dapat mencegah flu dan alergi menyerang. Tak perlu mengkonsumsi Antialergi dan dekongestan.

2. Maag

[Image: Maag.png]

Penyakit maag dapat disebabkan karena luka, bakteri, atau stres. Cara untuk menanggulangi dan mencegah gejala penyakit maag sangat mudah dan simpel. Anda harus memperhatikan pola makan Anda jangan sampai Anda telat makan.

3. Batuk

[Image: Batuk.png]

Untuk mencegah penyakit batuk sebenarnya mirip seperti cara menanggulangi mencegah penyakit flu. Yaitu dengan makan-makanan sehat dengan gizi lengkap, tidak begadang, minum air putih yang cukup, serta istirahat yang cukup.

4. Tifus

[Image: Tifus.png]

Penyakit tifus merupakan penyakit yang akan menimbulkan rasa lelah serta nyeri otot. Untuk mencegah penyakit ini Anda dapat melakukan cara-cara  yang mudah dilakukan. Kurangi jajan sembarangan serta makanlah makanan yang sehat dan bersih.

5. Demam Berdarah

[Image: Demam%2BBerdarah.png]

Penyakit ini merupakan penyakit yang disebabkan oleh nyamuk. Untuk menghindarinya, Anda dapat menghindari untuk pergi ke tempat-tempat yang dikerubungi nyamuk. Jika tidak memungkinkan, gunakanlah pakaian panjang untuk menghindari gigitan nyamuk. Selain itu kurangi perkembangan nyamuk dan pertumbuhan habitatnya di lingkungan rumah Anda.

Kurangi genangan-genangan air di lingkungan rumah Anda, bersihkan bak mandi dari jentik-jentik. Selain itu lakukankah fogging secara berkala. Untuk lebih lengkapnya, Anda dapat mengakses pada https://www.guesehat.com/gejala-dan-cara-mengatasi-demam-berdarah-sejak-dini.

Itulah kiat-kiat dalam mencegah agar tubuh kita tidak diserang penyakit. Semoga bermanfaat.



Users browsing this thread: 1 Guest(s)